Super Duper Dingin! Inilah 10 Rekomendasi AC Mini Portable Terbaik!
Tersedia Rekomendasi Merk AC Portable Mini Terbaik, Termurah, Serta yang Termahal Sesuai dengan Kebutuhan Anda
Daftar Isi
- Apa Itu AC Mini Portable?
- Bagaimana Cara Merawat AC Mini Portable?
-
- 10 Rekomendasi AC Mini Portable - Terbaik & Terbaru 2024
- No 1. AC Midea Portable MPHA 05CRN7: Sejuk Setiap Saat
- No 2. AUX AC Portable AM09A4: Dinginnya Menyeluruh di Penjuru Ruangan
- No 3. Honeywell AC Portable: Andalan Pengusir Hawa Panas
- No 4. Arctic AC Mini Portable: Dinginnya Tahan Lama
- No 5. Denpoo AR 1108 AC Mini Portable: Besar Tangkinya, Besar Tenaganya
- No 6. Sharp Air Cooler PJ A36TY B: Udara Dingin, Tidur Nyenyak
- No 7. Gree Air Cooler Tower Fan: Ruangan Dingin Gak Makan Tempat
- No 8. Goto Air Cooler: Kecil tapi Bisa Bikin Adem
- No 9. Samono Air Cooler: Dinginnya Terasa, Putaran Angin Luas
- No 10. Krisbow AC Mini Portable USB: Ukuran Kecil Tidak Menjadi Masalah
- Total 10 rekomendasi lainnya
- Kesimpulan: AC Mini Portable
Apa Itu AC Mini Portable?
Mungkin untuk beberapa orang, AC adalah benda yang umumnya dipasang di dinding, namun ini berbeda dengan AC mini portable. Benda ini adalah alat penyejuk ruangan yang berbentuk ringkas yang mudah orang pindahkan sesuai keinginan. Fungsinya sendiri yaitu untuk mendinginkan ruangan dari udara panas yang terperangkap.
Orang-orang mulai tertarik memasang AC jenis ini sebab bendanya tidak memakan ruangan dan yang terpenting tidak perlu merenovasi bagian dinding atas rumah untuk menempatkan benda tersebut. Oleh karena itu, perlahan AC portabel banyak disukai.
Faktanya, jenis-jenis AC yang beredar di pasaran cukup bervariasi, namun yang sangat umum adalah AC jendela. Selain itu, ada tipe split wall, sentral, standing floor, inverter, dan lain-lain. Kemudian, masing-masing tipe AC ini biasa di tempatkan di perkantoran, mal, dan supermarket.
Dari rangkuman di atas, tim Voltbaba telah menyebutkan sedikit apa itu AC kecil yang mudah dibawa, fungsinya, dan jenis-jenis AC. Selanjutnya tim Voltbaba akan bergulir ke bagian perawatan benda tersebut dan produk-produk pilihan hanya untuk Anda. Oleh karena itu, teruslah membaca!
Bagaimana Cara Merawat AC Mini Portable?
Perawatan setiap barang elektronik memang gampang-gampang susah. Hal ini sangat relate dengan perawatan AC mini portabel yang butuh ketelatenan agar penggunaannya bisa awet. Anda hanya perlu membersihkan benda tersebut secara rutin.
Kemudian, pembersihan filter juga amat pentingnya. Hal ini akan berpengaruh pada pengeluaran udara dingin yang tetap stabil seperti pertama kali Anda membeli. Perendaman saringan yang masuk ke dalam air hangat dapat membantu pembersihan secara menyeluruh.
Itulah cara simpel bagaimana Anda bisa menjaga barang elektronik, khususnya AC kecil yang dapat dipindahkan supaya tetap dapat digunakan selama lima atau bahkan sepuluh tahu lamanya. Terlebih, pastikan Anda membersihkannya dalam keadaan tidak menyala atau tersambung ke listrik.
Adalah seorang yang mudah tertawa dengan jokes garing bapack-bapack, suka mengamati tingkah laku seseorang dan hewan, suka melamun, dan mudah bergaul. Saat ini, Esy berprofesi sebagai penulis konten. Di tahun yang akan datang mungkin Esy akan menjadi astronot.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
Cara Memilih AC Mini Portable
Sebelum membeli, biasanya seorang pembeli harus memilah dan memilih. Hal ini berhubungan juga dengan pembelian AC portable. Hendaknya Anda memperhatikan cara berikut:
Perhatikan Konsumsi Daya Listrik
Dalam penentuan untuk membeli AC mini portabel, Anda harus yakin dengan daya listrik di rumah. Hal ini akan memengaruhi tagihan akhir yang harus dibayarkan. Semakin besar daya listrik semakin mahal pula tagihannya.
Jika rumah Anda memiliki 900 watt daya, usahakan AC portable yang akan dibeli tidak lebih dari setengahnya. Kalau memungkinkan, Anda bisa membeli benda tersebut dengan watt yang lebih rendah dari angka setengah tadi.
Biasanya, pendistribusian jangkauan pendingin ini sangat luas, maka konsumsi dayanya akan semakin tinggi. Tim Voltbaba sangat merekomendasikan untuk memilih daya listrik yang kecil jika Anda tidak mau mengalami kenaikan biaya listrik.
Cermati Fitur AC dengan Teliti
Cara memilih yang selanjutnya adalah mencermati fitur. Fitur sebenarnya adalah pilihan paling privat karena hal ini berkaitan dengan selera. Ada pelanggan yang tidak suka dengan fitur mati otomatis atupun alat remote control untuk mengatur on/off jarak jauh.
Fitur-fitur seperti tadi kebanyakan ditemukan di AC portable yang lumayan tinggi harganya, tetapi tak jarang yang lebih rendah harganya sudah mulai mengikuti kecanggihan kelas atasnya.
Mendapatkan kepastian fitur semacam itu biasanya dapat Anda temukan di bagian cover pembungkus. Umumnya akan tertulis spesifikasi lengkap, berat benda, dan apa yang akan Anda dapatkan dalam satu kotak.
Sesuaikan Penggunaan antara AC Portable atau Air Cooler
Penggunaan AC portable tampaknya sedikit berbeda dengan air cooler walaupun sama-sama untuk mendinginkan. Pada dasarnya, AC portable itu sama layaknya AC jendela. Fungsinya yaitu fokus mendingingkan udara panas yang dibuang melalui selang.
Sedangkan air cooler adalah penggabungan antara AC dan air cooler itu sendiri. Benda ini akan mendinginkan suhu ruangan dengan cara mengevaporasi (mengubah molekul cair menjadi gas) melalui tiga komponen: tangki air, penyaring, dan kipas angin.
Dari perbedaan ini, Anda bisa mengerti benda mana yang lebih sesuai untuk mendinginkan ruangan rumah pribadi Anda. Meskipun keduanya sama-sama berfungsi mendinginkan udara, ada baiknya Anda membeli alatnya yang sesuai dengan kebutuhan rumah.
10 Rekomendasi AC Mini Portable - Terbaik & Terbaru 2024
Jika Anda tidak mau membobol dinding kamar karena memakan biaya, Anda dapat memikirkan untuk membeli AC mini portabel seperti yang tim Voltbaba rekomendasikan di bagian daftar AC mini portable terbaik berikut:
Sejuk Setiap Saat
AC Midea Portable MPHA 05CRN7
Rp2.839.000
Dinginnya Menyeluruh di Penjuru Ruangan
AUX AC Portable AM09A4
Rp4.125.000
Andalan Pengusir Hawa Panas
Honeywell AC Portable
Rp999.000
Dinginnya Tahan Lama
Arctic AC Mini Portable
Rp65.000
Besar Tangkinya, Besar Tenaganya
Denpoo AR 1108 AC Mini Portable
Rp830.000
Udara Dingin, Tidur Nyenyak
Sharp Air Cooler PJ A36TY B
Rp1.029.000
Ruangan Dingin Gak Makan Tempat
Gree Air Cooler Tower Fan
Rp1.079.000
Kecil tapi Bisa Bikin Adem
Goto Air Cooler
Rp79.900
Dinginnya Terasa, Putaran Angin Luas
Samono Air Cooler
Rp499.123
Ukuran Kecil Tidak Menjadi Masalah
Krisbow AC Mini Portable USB
Rp780.000
AC Midea Portable MPHA 05CRN7
Rp2.839.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merk: Midea
- PK: 0,5-1
- Daya: 680-1200 watt
- Ukuran: 32,9 x 31,8 x 63,4 cm
- Berat: 20-23 kg
Alasan kami memilihnya:
Pilihan pertama yang tidak boleh disepelekan adalah AC Midea Portable MPHA 05CRN7, sebab produk ini termasuk yang paling diandalkan. Pendinginan bukan hanya satu-satunya fungsi yang ada, namun barangnya dapat melembabkan dan memberi ventilasi pada ruangan Anda.
Selanjutnya, saat menggunakan barang ini, Anda akan mendapatkan udara dingin seperti AC jendela pada umumnya karena BTU jenis ini mencapai 5000 hingga 9000. Barang ini juga memudahkan Anda untuk digunakan dengan timer seharian.
Kelebihan:
- Tersedia mode tidur
- Ada remote control
- Multi fungsi pendingin, pelembab, dan air ventilating
- Kecepatan angin besar
- Garansi 5 tahun
Kekurangan:
- Cukup berat untuk dipindahkan
AUX AC Portable AM09A4
Rp4.125.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: AUX
- PK: 1
- Daya: 1030 watt
- Ukuran: 40 x 48 x 79 cm
- Berat: 41 kg
Alasan kami memilihnya:
Seperti penjelasan berikut, yang tim Voltbaba kutip dari Nurul I dan Heri H (2018), air conditioning berguna untuk menstabilkan suhu udara dan kelembaban suatu area yang bergantung pada sifat udaranya sendiri pada suatu waktu tertentu.
Kemudian, untuk Anda yang sudah terbiasa dengan AC di dalam rumah dan ingin beralih menggunakan AC mini portabel atau yang mudah Anda pindahkan, AUX AC Portable AM09A4 bisa menjadi pilihan terbaik.
Barang tersebut memungkinkan Anda mendapatkan udara dingin yang maksimal ke seluruh ruangan karena BTUnya mencapai 9000. Proses pendingin pun tidak kalah dengan AC window yang Anda pasang biasanya di dalam rumah.
Kelebihan:
- Desain ergonomis
- Anti karat Blue Fin
- Sirkulasi udara kencang
- Tersedia fungsi dehumidifier
- Garansi 1 tahun
Kekurangan:
- Tidak fleksibel untuk dipindahkan
- Daya listrik besar
Honeywell AC Portable
Rp999.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Honeywell
- Daya: 65 watt
- Ukuran: 30,1 x 28 x 66 cm
- Kapasitas tangki air: 9 liter
- Kecepatan: 3 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Sama dengan yang lainnya, Honeywell AC Portable memungkinkan Anda mendapatkan kesejukan di dalam ruangan yang tidak terhingga. Selain itu, memindahkan benda ini ke segala tempat sangat nyaman karena di bagian kaki dilengkapi roda. Anda tidak perlu bantuan siapapun untuk memindahkannya.
Kelebihan:
- Multi fungsi sebagai pendingin, humidifier, dan kipas
- Perawatan mudah
- Mudah dalam pengoperasian
- Tidak perlu pergantian filter
- Garansi 1 tahun
Kekurangan:
- Tidak ada deteksi mati saat air habis
Arctic AC Mini Portable
Rp65.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Arctic
- Daya: Tidak tercantum
- Ukuran: 16.5 x 16.5 x 17 cm
- Kapasitas tangki air: 375-450 ml
- Kecepatan: 3 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Salah satu merk AC portabel yang terbaik tahun ini adalah Arctic AC portable mini untuk kamar. Barang ini bukan hanya mendinginkan kamar saja, tetapi Anda bisa memanfaatkannya untuk menyejukkan ruangan-ruangan yang tidak terlalu besar ukurannya.
Barang yang satu ini memiliki tangki air yang cukup besar menampung hampir setengah liter air, sehingga Anda dapat menjalankannya secara maksimal hingga delapan jam nonstop. Jadi, udara ruangan Anda akan terasa sejuk setelah barangnya dinyalakan.
Kelebihan:
- Ada kabel USB
- Tidak bising
- Built-in LED
- Pengoperasian mudah
- Mudah dibawa kemana saja
Kekurangan:
- Harus sering dibersihkan
Denpoo AR 1108 AC Mini Portable
Rp830.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merk: Denpoo
- Daya: 65 watt
- Ukuran: 32,5 x 32,5 x 75 cm
- Kapasitas tangki air: 6,5-12 liter
- Kecepatan: 3 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Berbeda dari rekomendasi mini AC sebelumnya, Denpoo AR 1108 AC Mini Portable ini mudah Anda pindah dengan roda yang ada di bagian kaki produk. Anda tidak perlu menjinjing atau mengangkat karena barangnya bisa Anda dorong.
Dalam fiturnya, barang ini sudah sangat lebih canggih dari yang pertama karena tangkinya lebih besar sehingga keluarnya udara dingin sangat kencang. Anda juga tidak perlu menekan tombol power pada barangnya karena ada remote yang berfungsi mematikan dan menghidupkan.
Kelebihan:
- Ada remote control
- LCD display tercanggih
- Angin kencang
- Bisa memprogram timer
- Garansi 2 tahun
Kekurangan:
- Cukup berat diangkat
Sharp Air Cooler PJ A36TY B
Rp1.029.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merk: Sharp
- Daya: 65 watt
- Ukuran: 37,5 x 30,6 x 74,5 cm
- Kapasitas tangki air: 6 liter
- Berat: 7 kg
Alasan kami memilihnya:
Sharp mengeluarkan jenis pendingin ruangan, yaitu Sharp Air Cooler PJ A36TY B yang memudahkan Anda mendapatkan udara dingin dengan cepat. Dengan empat ice pack yang tersedia, maka kecepatan udara dingin akan sangat maksimal.
Meskipun tangki isi untuk pengubahan air menjadi udara dingin cukup besar, daya listrik yang Anda perlukan tidak mencapai ratusan. Sangat menguntungkan, bukan?
Kelebihan:
- Pengoperasian gampang
- Katup ayun otomatis
- Remote control tersedia
- LCD panel
- Garansi 1 tahun
Kekurangan:
- Lumayan berat untuk dipindahkan meskipun ada roda
Gree Air Cooler Tower Fan
Rp1.079.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Gree
- Daya: 50 watt
- Ukuran: 29 x 29 x 100 cm
- Kapasitas tangki air: 4 liter
- Kecepatan: 3 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Jika Anda tipe orang yang lebih tertarik dengan pendingin kamar yang bisa ditempatkan di seluruh bagian rumah seperti di belakang pintu kamar, inilah rekomendasi dari tim Voltbaba Gree Air Cooler Tower Fan.
Terlihat dari foto di atas, benda ini seperti speaker yang menjuntai. Dengan bentuk yang tidak melebar memastikan Anda dapat mengoptimalkan space yang sempit. Selain itu, Anda bisa mendinginkan kamar lain menggunakan barang tersebut sebagai pelembab udara di kamar.
Kelebihan:
- Volume udara besar
- Sistem pendingin dan pelembab
- Remote control tersedia
- Swing setting lengkap
- Garansi 1 tahun
Kekurangan:
- Pengoperasian remot belum luas karena masih infrared
Goto Air Cooler
Rp79.900 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Goto
- Daya: 5 watt
- Ukuran: Tidak disebutkan
- Kapasitas tangki air: 500 ml
- Kecepatan: 3 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Hampir mirip dengan rekomendasi produk yang pertama, Goto Air Cooler adalah pilihan anti ribet untuk mendinginkan ruangan compact rumah Anda. Kemudian, walaupun barang tersebut tidak sepenuhnya memiliki fungsi sebagai air conditioning, namun bendanya berguna untuk menyegarkan ruangan Anda yang panas.
Kelebihan:
- Lampu LED
- Filtrasi maksimal
- Suara tidak bising
- Fleksibel untuk dibawa
- Angin dapat disesuaikan
Kekurangan:
- Penggunaannya mungkin tidak maksimal karena kapasitas kecil
Samono Air Cooler
Rp499.123 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Samono
- Ukuran: 14,5 x 14,8 x 283 cm
- Baterai: 5000 mAh
- Kapasitas tangki air: 800 ml
- Kecepatan: 2 tingkat
Alasan kami memilihnya:
Yang menarik dari Samono Air Cooler ini adalah desainnya yang tanpa kabel. Memungkinkan Anda memindahkannya ke setiap ruangan indoor maupun outdoor. Keluarnya angin dingin juga nyaris merata hingga double sampai 120 derajat melebar ke kanan dan ke kiri.
Menggunakan benda ini, Anda dapat recharge untuk penggunaan enam hingga dua belas jam lamanya. Tidak perlu lagi khawatir dengan baterai yang cepat habis, benda ini akan mati otomatis dalam enam jam sekali.
Kelebihan:
- Tersedia remote control
- Hemat listrik
- Rechargeable
- Desain ergonomis
- Garansi 1 tahun
Kekurangan:
- Penyebaran angin kurang luas
Krisbow AC Mini Portable USB
Rp780.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Merek: Krisbow
- Daya: 5 watt
- Ukuran: 17 x 13.8 x 25 cm
- Kapasitas tangki air: 800 ml
- Baterai: 4000 mAh
Alasan kami memilihnya:
Daftar pendingin ruangan dari tim Voltbaba memang cukup banyak. Ada satu lagi pendingin yang harus diketahui semua orang yaitu Krisbow AC Mini Portable USB. Benda ini berfungsi mengusir udara panas dalam ruangan menjadi udara dingin nan segar.
AC tipe ini membuat siapapun yang menggunakan akan merasakan hempasan udara dingin terjauh hingga hingga tiga meter. Penempatan benda ini sangat mudah, tempatkan saja di atas lemari, meja belajar, ataupun meja makan.
Kelebihan:
- Osilasi 2 arah
- Tangki lepas pasang
- Rechargeable
- Desain minimalis
- Mudah untuk dibawa
Kekurangan:
- Harga lebih mahal daripada pesaing dengan spesifikasi hampir sama
Tanya Jawab Seputar AC Mini Portable
Ada banyak pertanyaan-pertanyaan tentang AC mini portabel bermunculan di internet, namun yang telah tim Voltbaba rangkum di bawah ini adalah yang paling sering orang-orang tanyakan. Silakan Anda membaca daftar pertanyaannya, seperti:
Apakah AC Mini Portable dapat mendinginkan ruangan?
Ya, tentu saja AC mini yang mudah dipindahkan tersebut dapat mendinginkan ruangan sekitar seperti AC window yang biasanya orang-orang pakai. AC mini portabel ini mungkin akan berbeda dalam pendistribusian udara dinginnya karena ukurannya.
Berapa jam AC Mini Portable?
Hal ini tergantung pada besarnya tangki air dalam AC mini portabel yang Anda beli. Di kemudian hari, kalau Anda berkesempatan ingin membeli benda pendingin tersebut dengan tangki air di dalamnya yang berkapasitas atau berjumlah 450 ml, itu mungkin bisa digunakan selama sepuluh jam lamanya.
AC Mini Portable bagus merk apa?
Dengan berkembangnya teknologi di zaman modern ini, produsen AC sudah semakin banyak mengeluarkan AC mini portabel dengan kualitas luar biasa. Contohnya saja seperti Arctic, Sharp, Denpoo, Honeywell, AUX, dan masih banyak lagi.
Berapa watt AC Portable Mini?
Rata-rata watt AC portabel adalah 340 watt, tetapi ada juga yang lebih besar dari angka itu. Hal ini mungkin dipengaruhi oleh merek mana yang Anda beli atau fitur-fitur canggih yang ada di dalam barang tersebut.
Kesimpulan: AC Mini Portable
Penggunaan AC mini portable yang bagus sebagai alternatif pengganti pemasangan AC jendela kini semakin populer. Anda bisa mulai mencobanya dengan membeli salah satu dari rekomendasi tim Voltbaba di atas. Harga jual masing-masing pendingin juga bervariasi yang bisa Anda sesuaikan dengan budget bulanan. Segera ganti ke AC portable mini terbaik yang bisa Anda pindahkan dengan gampang!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Voltbaba mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.